Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nunukan mendapat bantuan dari lima orang relawan pajak di Kabupaten Nunukan (Selasa, 1/3). Lima orang relawan pajak yang bertugas merupakan utusan dari Politeknik Negeri Nunukan sebagai bukti hubungan baik antara kedua belah pihak.

Relawan Pajak akan bertugas selama bulan Maret dan April tahun 2022 untuk memberikan layanan asistensi pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan kepada wajib pajak menggunakan e-Filing melalui laman pajak.go.id.

Relawan Pajak tersebut diharapkan dapat memberikan bantuan terkait pelaporan SPT Tahunan mengingat ramainya wajib pajak pada akhir masa pelaporan SPT Tahunan.