
Relawan Pajak Kantor, Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Sangatta mendapatkan pembekalan sebelum melaksanakan tugas di Kabupaten Kutai Timur (Selasa, 01/03). Kegiatan yang dilaksanakan secara hybrid ini, diikuti oleh 15 mahasiswa untuk memenuhi standar protokol kesehatan Covid-19.
Kepala KP2KP Sangatta Ricky Winanto membuka acara sekaligus menyematkan atribut relawan pajak sebagai simbol telah dimulainya kegiatan relawan dalam memberikan asistensi pengisian Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan. Dalam kesempatan tersebut, Ricky berpesan agar para relawan menjunjung tinggi Nilai-Nilai Kementerian Keuangan dalam menjalankan tugasnya dan menolak segala bentuk gratifikasi yang diberikan oleh wajib pajak.
Kegiatan yang diikuti oleh relawan pajak antara lain pembekalan berupa tata cara pengisian SPT Tahunan bagi Wajib Pajak Orang Pribadi khusus karyawan, metode wawancara, dan survei untuk menilai kepuasan wajib pajak atas layanan yang diberikan oleh relawan dan membagikan pengalaman terkait dengan masalah yang sering ditemui dalam kegiatan asistensi dan solusi untuk mengatasainya.
KP2KP Sangatta siap menyambut bulan penerimaan SPT Tahunan untuk Wajib Pajak Orang Pribadi dengan kegiatan iklan layanan di radio, pekan panutan, pembukaan layanan pojok pajak di instansi pemerintah dan lokasi yang menjadi tempat berkumpul masyarakat Sangatta, sehingga wajib pajak antusias melaporkan pajaknya.
- 9 views