Seluruh pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cilacap mengikuti kegiatan jalan santai dan pembagian starter kit kesehatan dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) yang bertemakan “Pulihkan Negeri saat Pandemi, Perkuat Pajak Tanpa Korupsi” di Cilacap (Jumat, 10/12). Dengan rute Jalan Veteran sampai Teluk Penyu, pegawai membagikan starter kit yang berisi masker, handsanitiser, dan sabun pencuci tangan kepada masyarakat sekitar.
Kepala KPP Pratama Cilacap Mohamad Teguh Prasetyo mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk mengingatkan kepada masyarakat akan konsistensi KPP Pratama Cilacap melawan korupsi. Teguh juga berpesan seluruh pegawai untuk selalu menjaga integritas, menjauhi serta memberantas perilaku korupsi. “Bukan hanya sekedar memperingati Hari Anti Korupsi, namun juga harus tertanam dalam diri bahwa setiap pegawai harus menjaga integritas, menjauhi serta memberantas perilaku korupsi,” pesan Teguh.
Dengan adanya pembagian starter kit kesehatan, Teguh berharap hal tersebut dapat menghimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan menerapkan protokol kesehatan. “Starter kit yang dibagikan secara gratis ini semoga dapat bermafaat bagi masyarakat serta mengingatkan warga untuk terus berhati-hati, untuk terus menerapkan protokol kesehatan” tutur Teguh.
Menurut Teguh, pembagian starter kit kesehatan merupakan bagian dari komitmen KPP Pratama Cilacap dalam upaya memutus penyebaran virus covid-19.
- 10 views