Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Lahat melakukan kunjungan ke dua panti asuhan sekaligus, yaitu Panti Asuhan Darul Falah dan Panti Asuhan Hikma yang berlokasi di Kabupaten Lahat (Kamis, 9/12).

Kunjungan tersebut diselenggarakan oleh Tim Paguyuban dan Dewan Kemakmuran Mushola (DKM) Al-Muhajirin 309 KPP Pratama Lahat untuk memberikan santunan bagi pengurus dan beberapa anak yatim yang menghuni panti asuhan tersebut.

Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Adianto selaku Kepala KPP Pratama Lahat, lalu dilanjutkan dengan doa bersama. “Semoga dengan kegiatan mulia ini, target penerimaan KPP Lahat dapat mencapai 100%," harap Adianto disela-sela doa bersama.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan dana santunan dan beberapa sembako, yang diwakilkan oleh Adianto kepada pengurus panti yaitu Dina dan Ruslaini. Dana santunan yang diberikan berasal dari uang kas Paguyuban dan DKM KPP Pratama Lahat. Endang selaku Kepala Seksi Pengawasan III berharap dengan bersedekah dan berdoa bersama dengan anak-anak yatim maka doa yang dipanjatkan akan semakin terkabul.