Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Batam Utara menjadi narasumber dalam acara Pembinaan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) di lingkungan Kota Batam bertempat di Grand I Hotel Baloi, Batam, Kepulauan Riau (Selasa, 23/11). 

Fungsional Penyuluh Pajak Artha Elsyah Putra Zaluchu yang menjadi narasumber menyampaikan tentang hak dan kewajiban perpajakan transaksi pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan (PHTB).