Bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda tahun 2021, Kantor Pajak Pelayanan (KPP) Pratama Cilegon melaksanakan acara Tax Goes to Campus (TGTC). TGTC merupakan suatu program mengenalkan pajak kepada mahasiswa. Kali ini, TGTC dilaksanakan di Universitas Al-Khairiyah, Cilegon (Kamis, 28/10).
Acara yang dilaksanakan di gedung serba guna Al-Khairiyah Cilegon ini diikuti oleh 200 mahasiswa dengan mengikuti protokol kesehatan dan pengecekan suhu tubuh. Tema kegiatan TGTC kali ini adalah Generasi Sadar Pajak, Wujud Bela Negara, sehari mengenal, selamanya bangga.
Rektor Universitas Al-Khairiyah Gema Ika Sari dalam sambutannya mengingatkan kepada peserta bahwa mahasiswa Alk-Khairiyah juga merupakan pemuda penerus perjuangan generasi terdahulu yang mewujudkan cita-cita bangsa dengan sadar pajak, karena pajak adalah ujung tombak sumber pembangunan.
“Meskipun pada usia mahasiswa yang sebagian besar belum menjadi wajib pajak, tapi hendaknya bisa mengingat dan kenal pajak dari usia dini, khususnya kepada mahasiswa yang sebentar lagi berpenghasilan dan menjadi wajib pajak. Dengan begitu maka diharapkan dapat menjadi generasi yang sadar pajak. Bukan generasi yang hanya menuntut hak, tidak mau melakukan kewajiban,” ujar Kepala KPP Pratama Cilegon Arvin Krissandi.
Acara kemudian dilanjutkan dengan materi pengenalan pajak yang dibawakan oleh Fungsional Penyuluh Pajak KPP Pratama Cilegon Faridh Fadli yang menyampaikan materi Ketentuan Umum NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak), dan Mawan Triantana dengan materi hak dan kewajiban wajib pajak. Setelah penyampaian materi diadakan tanya jawab dan post test untuk mengetahui pemahaman dari peserta dan tiga peserta terbaik diberikan hadiah.
- 21 views