
Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Mamasa menyelenggarakan kelas pajak terkait pelaporan SPT Tahunan Wajib Pajak Orang Pribadi secara luring di ruang aula KP2KP Mamasa, Kabupaten Mamasa (Selasa, 2/3). Sosialisasi yang dilaksanakan oleh tim penyuluh KP2KP Mamasa ini dihadiri oleh ASN dan Karyawan Swasta dari wilayah Kabupaten Mamasa sebagai peserta kelas pajak.
Kelas pajak diawali dengan pengisian formulir pre-test oleh peserta. Hal ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman peserta terkait pelaporan SPT Tahunan secara e-Filing. Selanjutnya, pemateri memberikan materi sosialisasi. Tim Penyuluh memaparkan materi secara rinci, mulai dari registrasi akun di DJP Online, pengisian form SPT Tahunan sampai memperoleh Bukti Penerimaan Elektronik (BPE) e-Filing.
Peserta sosialisasi tampak serius memperhatikan dan menyimak sosialisasi yang diberikan. Setelah materi disampaikan, peserta mengisi formulir post-test yang diberikan oleh panitia. Hasil post-test menunjukkan peningkatan nilai yang signifikan. Artinya, peserta kelas pajak kali ini memahami dengan baik materi yang diberikan oleh Tim Penyuluh. Peserta yang mendapatkan kenaikan nilai tertinggi pun diberikan souvenir menarik oleh tim penyuluh.
Kegiatan ini sendiri diadakan dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada wajib pajak terkait pelaporan SPT Tahunan melalui e-Filing. Kelas pajak ini pun juga dapat menjadi solusi bagi wajib pajak yang belum mampu melaporkan SPT Tahunannya secara mandiri.
Usai pelaksanaan kegiatan ini, pihak KP2KP Mamasa berharap peserta dapat melaporkan SPT Tahunannya secara mandiri tanpa harus datang ke kantor pajak terdekat dan membagi ilmu tersebut kepada kerabat lainnya.
- 43 views