
Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Purwakarta membuka layanan administrasi pajak di Mal Pelayanan Publik (MPP) Bale Madukara yang berlokasi di Gedung Eks Pasar Jumat Blok C, Jalan Jenderal Sudirman, Nagrikaler, Purwakarta (Senin, 7/12). MPP ini merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten Purwakarta bekerja sama dengan berbagai instansi di wilayah Kabupaten Purwakarta termasuk KPP Pratama Purwakarta untuk memberikan layanan publik kepada masyarakat dalam satu tempat.
MPP Bale Madukara secara resmi dibuka pada hari Senin, 7 Desember 2020 oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahyo Kumolo serta Bupati Kabupaten Purwakarta Anne Ratna Mustika.
Dalam sambutannya, Anne mengapresiasi atas kontribusi semua pihak dalam mendukung MPP Bale Madukara ini. “Semoga MPP Bale Madukara ini dapat menjadi solusi kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat Kabupaten Purwakarta melalui pelayanan publik yang diberikan. Perlu diketahui juga bahwa MPP Bale Madukara Purwakarta ini merupakan Mal Pelayanan Publik ke-31 yang ada di Indonesia dan ke-3 di Jawa Barat," ucap Anne.
Selain layanan perpajakan KPP Pratama Purwakarta, terdapat layanan publik lainnya dari 33 instansi yang terdiri dari kementerian, BUMN/BUMD, serta pemerintah daerah.
Kepala KPP Pratama Purwakarta Dedi Kurniawan juga turut serta pada saat pembukaan MPP Bale Madukara. Menurutnya dengan pembukaan MPP tersebut, pelayanan perpajakan akan semakin mudah menjangkau masyarakat dalam hal ini adalah para wajib pajak. “Kami membuka layanan perpajakan di MPP ini agar kian memudahkan wajib pajak dalam melaksanakan hak dan kewajibannya. Meskipun pelayanan yang kami berikan terbatas hanya meliputi konsultasi perpajakan, laporan Surat Pemberitahuan (SPT), serta layanan pembuatan billing, kehadiran kami di sini tetap dengan komitmen memberikan pelayanan terbaik bagi wajib pajak," ucap Dedi. (SMG)
- 207 views