KPP Pratama Tasikmalaya mengajak wajib pajak melakukan pelaporan SPT Tahunan dengan cara yang menyenangkan melalui Spectaxcular 2020 bertempat di Lapangan Parkir Taman Dadaha (Minggu, 8/3).
Spectaxcular kali ini diisi dengan berbagai kegiatan yakni sepeda gembira, aerobik, permainan sepeda lambat, permainan rangking 1, flashmob, serta pembagian doorprize. Acara juga diramaikan oleh stan-stan UMKM Tasikmalaya yang menjajakan berbagai macam produk dari makanan hingga pakaian. KPP Tasikmalaya juga membuka pojok pajak untuk memfasilitasi wajib pajak dalam pembuatan EFIN dan pelaporan SPT Tahunan melalui e-Filing.
Kepala KPP Pratama Tasikmalaya Adriana Hermawati Koraag dalam sambutannya menyampaikan bahwa dengan diadakannya Spectaxcular 2020 ini KPP Pratama Tasikmalaya berharap masyarakat semua yang telah memiliki NPWP agar menyampaikan SPT Tahunan segera sesuai slogan yang diusung DJP yakni 'Lebih Awal Lebih Nyaman'.
Adriana menambahkan, pelaporan SPT Tahunan kini semakin mudah karena wajib pajak dapat melakukannya di mana saja, kapan saja, dapat diakses 24 jam, tanpa harus datang ke kantor pajak.
- 149 views