Tim Account Representative Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Majalaya melakukan kunjungan langsung ke lokasi usaha wajib pajak yang masuk dalam Daftar Pengawasan Prioritas (DPP) triwulan I dan II tahun 2023 di wilayah Kabupaten Bandung (Selasa, 6/6). Kegiatan tersebut dilaksanakan selama tiga hari sejak tanggal 6 hingga tanggal 8 Juni tahun 2023 dan direncanakan untuk kembali dilakukan bagi wajib pajak lainnya pada minggu ketiga bulan Juni tahun 2023.

Kunjungan tersebut dilaksanakan sebagai tindak lanjut surat permintaan penjelasan atas data dan/atau keterangan (SP2DK) terkait  dengan faktur pajak keluaran outstanding yang belum dilakukan pembayaran dan/atau pelaporan PPN setelah melewati jatuh tempo.

Saat menemui wajib pajak, petugas KPP meminta komitmen wajib pajak untuk melakukan pembayaran atas PPN dimaksud. Petugas juga menyarankan untuk segera melakukan pembatalan faktur-faktur dimaksud apabila transaksi tersebut secara riil tidak terlaksana.


 

Pewarta: Achmad Rizal
Kontributor Foto: Rangga Giantara
Editor: Sintayawati Wisnigraha

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.