Kepala KPP PMA Satu menyerahkan nasi kotak gratis kepada para pengamen

Kepala KPP PMA Satu menyerahkan nasi kotak gratis kepada para pengamen

Persiapan sebelum pembagian nasi kotak gratis

Persiapan sebelum pembagian nasi kotak gratis

Salah seorang pegawai KPP PMA Satu membagikan nasi kotak gratis kepada tukang ojek

Salah seorang pegawai KPP PMA Satu membagikan nasi kotak gratis kepada tukang ojek

Seorang pemulung menerima nasi kotak gratis dari salah seorang pegawai KPP PMA Satu

Seorang pemulung menerima nasi kotak gratis dari salah seorang pegawai KPP PMA Satu

Para buruh di depan Plaza Kalibata sedang menikmati nasi kotak yang dibagikan

Para buruh di depan Plaza Kalibata sedang menikmati nasi kotak yang dibagikan

Sebagai wujud rasa syukur atas segala pencapaian selama tahun 2017, para pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Penanaman Modal Asing (PMA) Satu turun ke jalan membagikan 1300 nasi kotak gratis kepada para pemulung, pengamen, supir angkutan umum, tukang ojek, buruh, dan kaum dhuafa di sekitar lingkungan Komplek Pajak Kalibata Jakarta Selatan (Sabtu, 30/12). 

Dipimpin langsung oleh kepala kantor, para pegawai KPP PMA Satu terlihat sudah mulai bersiap-siap untuk mendistribusikan nasi kotak gratis tersebut sejak pukul 10.00 WIB. Pembagian 1300 nasi kotak gratis ini dilakukan di tujuh titik yaitu di bawah jalan layang Kalibata City, depan Plaza Kalibata, depan Taman Makam Pahlawan Kalibata, pangkalan ojek Stasiun Duren Kalibata, tempat pembuangan sampah Pengadegan, dan di sekitar Jalan Raya Condet.

Tak sampai setengah jam, nasi kotak gratis tersebut telah ludes dibagikan di tiap lokasi pembagian. Melalui kegiatan peduli sosial ini, KPP PMA Satu mengharapkan keberkahan dalam melaksanakan tugas mulia mengamankan penerimaan negara selama tahun 2018.