Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cilegon menyelenggarakan kegiatan Kelas Pajak SPT (Surat Pemberitahuan) Tahunan yang bertempat di Area Tempat Pelayanan Terpadu (TPT) KPP Pratama Cilegon, Kota Cilegon (Jumat, 13/6). Kegiatan ini ditujukan khusus bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Direktorat Jenderal Imigrasi yang sedang melaksanakan tugas di wilayah Kota Cilegon.

Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya edukasi dan pembinaan kepatuhan pajak sejak awal masa pengabdian sebagai aparatur sipil negara. Para peserta mendapatkan pendampingan langsung dari petugas pajak, yaitu Dandy dan Kadrianto, dalam proses pengisian dan pelaporan SPT Tahunan melalui aplikasi e-Filing.

Kegiatan ini juga mendukung kebijakan pemerintah terkait integrasi data administrasi dan perpajakan, di mana Nomor Induk Kependudukan (NIK) telah ditetapkan sebagai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). Pemahaman sejak dini mengenai kewajiban pelaporan pajak sangat penting agar para CPNS dapat melaksanakan hak dan kewajiban perpajakannya secara benar dan mandiri.

Selama sesi pelatihan, peserta dikenalkan pada dasar-dasar kewajiban perpajakan individu, tata cara pelaporan pajak secara elektronik, serta simulasi penggunaan sistem DJP Online. Para CPNS juga berkesempatan langsung mencoba melaporkan SPT menggunakan data riil mereka.

Salah satu narasumber kegiatan, Kadrianto, menyampaikan bahwa pemahaman tentang perpajakan merupakan hal yang penting bagi ASN, bahkan sejak sebelum mereka menjabat penuh. “Kami ingin para CPNS tidak hanya memahami teori perpajakan, tetapi juga mampu melakukan praktik pelaporan SPT secara mandiri dan tepat waktu,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini, KPP Pratama Cilegon berharap para CPNS Imigrasi dapat menjadi contoh pegawai yang tertib administrasi dan patuh pajak, serta mampu mendukung transformasi digital layanan pemerintah melalui praktik pelaporan pajak yang benar dan sesuai ketentuan.

Pewarta: Iwan Hendriyanto
Kontributor Foto: Iwan Hendriyanto
Editor: Satriyono Sejati

*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.