Jakarta, 8 Oktober 2024 - Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Palu memperoleh Penghargaan atas Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB). Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas kepada Sekretaris Jenderal Kementerian Keuangan Republik Indonesia Heru Pambudi di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jakarta Selatan (Selasa, 8/10).
Menurut Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, definisi dari Pelayanan Publik adalah kegiatan atau rangkaian kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai dengan peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara dan penduduk atas barang, jasa, dan/atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik. Oleh karena itu, KPP Pratama Palu sebagai unit penyelenggara pelayanan publik senantiasa berkomitmen memberikan pelayanan prima dan terbaik yang mengutamakan kepuasan seluruh wajib pajak agar dapat menunaikan kewajiban perpajakannya. Sarana dan prasarana yang dihadirkan telah dibangun dengan lengkap agar dapat menciptakan kenyamanan bagi seluruh wajib pajak.
KPP Pratama Palu telah berupaya menjalankan amanat pedoman Menteri PANRB Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pelaksanaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Publik. Aturan tersebut merupakan dasar KPP Pratama Palu dalam melakukan penyelenggaraan dan pembenahan dalam mewujudkan pelayanan prima. Enam aspek utama acuan KPP Pratama Palu dalam penerapan pedoman tersebut yaitu Aspek Kebijakan Pelayanan, Aspek Profesionalisme Sumber Daya Manusia (SDM), Aspek Sarana Prasarana, Aspek Konsultasi Pengaduan, Aspek Sistem Informasi Pelayanan Publik (SIPP), dan Aspek Inovasi.
Setelah melewati beberapa proses tahapan evaluasi yang dilakukan Kementerian PANRB, KPP Pratama Palu mampu secara konsisten memberikan pelayanan prima terbaik kepada seluruh wajib pajak. Abdullah Azwar Anas berharap KPP Pratama Palu dapat menjadi contoh bagi unit satuan kerja lainnya dalam memberikan perlayanan prima terbaik terhadap seluruh wajib pajak.

- 20 views