Semarang, 10 Oktober 2024 – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jawa Tengah I, Nurbaeti Munawaroh, dan Kepala Kanwil DJP Jawa Tengah II, Etty Rachmiyanthi melakukan kunjungan dan audiensi kepada Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah, Endang Tri Wahyuningsih. Pertemuan yang berlangsung di Aula BPS Provinsi Jawa Tengah ini menandai penguatan sinergi yang telah terjalin antara kedua institusi selama ini.

Dalam sambutannya, Nurbaeti Munawaroh menekankan peran strategis data BPS bagi DJP. "Data BPS tidak hanya menjadi potret, tetapi juga berfungsi sebagai instrumen evaluasi yang sangat berharga bagi kami di DJP di wilayah Jawa Tengah," ujarnya. Senada dengan hal tersebut, Etty Rachmiyanthi menambahkan, "Selain untuk memotret kondisi ekonomi daerah, kami memanfaatkan data BPS sebagai fondasi dalam perencanaan serta penghitungan potensi dan dampak kebijakan perpajakan di wilayah Jawa Tengah."

Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah, Endang Tri Wahyuningsih, menyambut positif kunjungan ini. "Audiensi ini merupakan momentum yang tepat untuk memperkuat kolaborasi antara BPS dan DJP. Kami berharap pertemuan ini dapat menghasilkan langkah-langkah konkret dalam mengoptimalkan pemanfaatan data statistik untuk kebijakan perpajakan yang lebih efektif," ungkapnya.

Kegiatan audiensi ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan sinergi dan koordinasi dalam pertukaran data ekonomi khususnya regional Jawa Tengah. Nurbaeti Munawaroh menjelaskan bahwa kolaborasi ini akan membantu DJP dalam mengidentifikasi sektor-sektor ekonomi yang memiliki potensi pajak belum tergali, sekaligus memastikan kebijakan perpajakan yang lebih tepat sasaran.

Dengan dukungan data BPS yang komprehensif, kami dapat merumuskan strategi penggalian potensi pajak yang lebih efektif di wilayah Jawa Tengah II, sambil tetap memperhatikan kondisi dan karakteristik ekonomi daerah,” ungkap Etty menambahkan.

Sementara itu, Endang Tri Wahyuningsih menegaskan komitmen BPS Provinsi Jawa Tengah untuk mendukung upaya optimalisasi penerimaan pajak. "Kami siap menjadi mitra strategis DJP khususnya Kanwil DJP Jawa Tengah I dan Kanwil DJP Jawa Tengah II dengan menyediakan data statistik yang akurat dan terkini. Kolaborasi ini merupakan wujud nyata sinergi antarlembaga untuk mendukung pembangunan Jawa Tengah," pungkasnya.

 

#PajakKuatAPBNSehat

 

Narahubung Media :                                                                                                                                                                                                                                

Herlin Sulismiyarti                                                                 : (0271) 713552

Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan

Hubungan Masyarakat                                                            : p2humas.jateng2@pajak.go.id

Kantor Wilayah DJP Jawa Tengah II