Siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Nunukan mengikuti kegiatan Tax Goes To School (TGTS) yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan, Penyuluhan, dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nunukan (Kamis, 25/6). Kegiatan ini merupakan kegiatan TGTS pertama yang diselenggarakan di Nunukan pada tahun 2024. Kegiatan berlangsung di Aula SMKN 1 Nunukan, Kelurahan Nunukan Barat, Kecamatan Nunukan, Kabupaten Nunukan mulai pukul 08.30 sampai dengan 11.30 WITA.
Kegiatan dengan jargon “Generasi Muda Sadar Pajak, Bukti Peduli pada Negeri” ini merupakan program rutin Direktorat Jenderal Pajak (DJP) dalam rangka mengampanyekan program inklusi kesadaran pajak dalam pendidikan.
Rangkaian kegiatan ini dipandu oleh siswi Praktik Kerja Lapangan (PKL) di KP2KP Nunukan, yaitu Mazdiana dan Rasmida. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran kalian, para siswa, mengenai pentingnya pajak. Sebagai generasi penerus bangsa dan calon wajib pajak, para siswa tentunya perlu mengetahui hak dan kewajiban perpajakan sejak dini,” tutur Kepala KP2KP Nunukan Mohammad Irfan dalam sambutannya.
Selain Irfan, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Masleni yang mewakili Kepala SMKN 1 Nunukan juga memberikan sambutan. “Saya yakin anak-anak sudah memahami bahwa pajak memiliki peran penting bagi negara. Jadi, mohon simak materi yang disampaikan dengan saksama ya, Anak-anak. Jika ada pertanyaan, jangan ragu untuk bertanya langsung kepada kakak pemateri nanti,” ujar Masleni.
Selanjutnya, penyampaian materi terkait Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dan manfaat pajak dalam kehidupan sehari-hari dikupas tuntas oleh pelaksana KP2KP Nunukan Salsabila Firdaus. Seluruh peserta menyimak dengan antusias karena penyampaian materi dilakukan semenarik dan semenyenangkan mungkin dengan diselingi games bagi peserta baik secara individu maupun kelompok.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada pemenang games dan foto bersama seluruh peserta TGTS. Dengan adanya kegiatan ini, KP2KP Nunukan berharap agar kegiatan TGTS dapat memberikan pengetahuan serta menumbuhkan kesadaran pentingnya perpajakan kepada pelajar SMKN 1 Nunukan.
Pewarta: Salsabila Firdaus |
Kontributor Foto: Rinda Kartika |
Editor: Mohamad Ari Purnomo Aji |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 5 views