Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kolaka bekerjasama dengan Pemerintah Desa Pitulua menyelenggarakan Business Development Services (BDS) Tahun 2024 dengan tema “Pendaftaran Program KUSUKA serta Pengolahan Perikanan Hasil Tangkap” (Kamis, 30/5). Acara ini dilangsungkan secara tatap muka di Ruang Aula Desa Pitulua, Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara.
Kegiatan yang diikuti oleh para pelaku usaha, pelaku pendukung sektor kelautan dan perikanan ini dimulai pukul 09.00 WITA hingga 12.30 WITA. Acara pun diadakan dengan gratis dan peserta kegiatan tidak dipungut biaya apapun.
Tema kegiatan ini diangkat sebagai bentuk kepedulian pihak KPP Pratama Kolaka terhadap pelaku usaha khusunya nelayan agar dapat meningkatkan hasil tangkapnya sehingga meningkatkan perekonomian yang lebih baik lagi. KPP Pratama Kolaka sebagai wadah dan memberikan fasilitas terhadap Wajib Pajak Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah (UMKM) tersebut.
Rangkaian acara BDS diawali dengan pembukaan, sambutan Ardi Ma.Pd selaku Kepala Desa Pitulua, dilanjutkan dengan sambutan oleh Riska Nur Cahyani selaku Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Kolaka. Narasumber yang dihadirkan dalam acara ini yaitu Anwar Rachman dan Mutmainah selaku Penyuluh Perikanan di Desa Pitulua.
Dalam kegiatan BDS tersebut, Anwar Rachman menjelaskan mengenai Kartu Pelaku Usaha dan Pelaku Pendukung Sektor Kelautan dan Perikanan (KUSUKA) sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 41 Tahun 2022. Mulai dari bagaimana cara mendaftar kartu KUSUKA, kelengkapan data dan persyaratan yang harus dipenuhi, jenis-jenis kartu KUSUKA, fungsi kartu KUSUKA, tujuan adanya kartu KUSUKA, hingga informasi mengenai sarana penerbitan kartu KUSUKA. Kemudian, Mutmainah juga menambahkan penjelasan mengenai strategi pengolahan perikanan hasil tangkap.
Para peserta pun memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini. Antusiasme pun juga ditunjukkan para peserta terlihat dengan aktifnya peserta dalam mengajukan pertanyaan saat sesi diskusi dan tanya jawab berlangsung. KPP Pratama Kolaka juga menyediakan sertifikat untuk dibagikan kepada narasumber dan juga peserta sebagai bentuk apresiasi terhadap semangat wajib pajak UMKM.
Dengan terselenggaranya kegiatan tersebut, KPP Pratama Kolaka berharap agar dapat memberikan ilmu dan wawasan baru, meningkatkan pengolahan hasil tangkapnya, serta agar masyarakat dapat mendaftar dan memanfaatkan dengan baik program KUSUKA tersebut. Selain itu KPP Pratama Kolaka juga berharap agar semakin terjalin komunikasi yang baik antara KPP Pratama Kolaka dengan Pemerintah Desa Pitulua serta masyarakat dapat lebih sadar dan meningkatkan kepatuhan akan kewajiban perpajakannya.
Pewarta:Nanda Efri Liani |
Kontributor Foto:Nanda Efri Liani |
Editor: Muhammad Irfan Nashih |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 14 views