Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Denpasar Barat melakukan kunjungan kerja kepada wajib pajak di jalan Kendedes, Ubung Kaja, Denpasar Utara, Kota Denpasar (Rabu, 3/7). Kunjungan kerja ini sebagai tindak lanjut atas Surat Permintaan Penjelasan atas Data dan/atau Keterangan (SP2DK) kepada wajib pajak di wilayah kerja KPP Pratama Denpasar Barat. Kunjungan kali ini dilakukan Account Representative (AR) Seksi Pegawasan VI yang terdiri dari Henny Renggowati, Emanuel Suhardy Kadim dan Ni Wayan Tikasari Devi berkunjung ke lokasi wajib pajak.
Pada kesempatan tersebut Henny mengatakan bahwa permintaan keterangan disampaikan untuk menguji kepatuhan wajib pajak sesuai undang-undang perpajakan yang berlaku. “Apabila wajib pajak menerima SP2DK, wajib menanggapi SP2DK berdasarkan data-data yang wajib pajak miliki. Kunjungan ini kami lakukan agar wajib pajak segera memberikan penjelasan atas data yang telah kami peroleh,” ungkapnya.
Pada kesempatan selanjutnya Emanuel menjelaskan kepada wajib pajak setelah menerima SP2DK, wajib pajak sebaiknya melakukan identifikasi isi dari SP2DK tersebut dengan cara melakukan pengecekan data atau keterangan yang dilampirkan pada SP2DK apakah telah sesuai atau tidak dengan kondisi sebenarnya.
“Tanggapan dari wajib pajak dapat dilakukan secara langsung ataupun tertulis. Sedangkan SP2DK yang tidak ditanggapi, KPP bisa menindaklanjuti dengan pemeriksaan sesuai ketentuan undang-undang perpajakan yang berlaku,” jelas Emanuel.
Di akhir kunjungan, Henny menyatakan tidak semua wajib pajak yang menerima SP2DK harus membayar pajak. Selama tanggapan atau klarifikasi yang disampaikan berdasar data dan bukti konkret yang menunjukkan bahwa kewajiban perpajakan sudah dilaksanakan dengan benar dan sesuai, maka tidak ada pajak yang harus dibayar.
Pewarta: Dyno Yuniarta |
Kontributor Foto: Emanuel Suhardy Kadim |
Editor: Amin Singgih Krisna W |
*)Konten yang terdapat pada halaman ini dapat disalin dan digunakan kembali untuk keperluan nonkomersial. Namun, kami berharap pengguna untuk mencantumkan sumber dari konten yang digunakan dengan cara menautkan kembali ke halaman asli. Semoga membantu.
- 21 views